JATIM ZONE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep kembali membuktikan komitmennya dalam transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah. Hal ini ditandai dengan diraihnya Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024.
Ini merupakan kali kedelapan berturut-turut Kabupaten Sumenep meraih predikat bergengsi tersebut, sejak 2017 hingga 2024. Capaian ini menunjukkan konsistensi Pemkab Sumenep dalam menerapkan tata kelola keuangan yang bersih dan transparan.
Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) dilaksanakan di Kantor Perwakilan BPK RI Provinsi Jawa Timur, Sidoarjo, Kamis 17 April 2025. Kepala Perwakilan BPK Jatim, Yuan Candra Djaisin, secara langsung menyerahkan penghargaan tersebut kepada Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo.
Bupati Achmad Fauzi menyatakan, capaian WTP ini merupakan hasil kolaborasi seluruh elemen pemerintahan dan masyarakat.
“Ini buah kerja keras dan sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat yang turut mengawasi kinerja kami. Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) semakin termotivasi untuk bekerja lebih giat membangun Sumenep,” ujarnya.
Menurutnya, penghargaan ini bukan sekadar simbol, melainkan pendorong untuk mewujudkan pemerintahan yang lebih baik.
“Kami berharap dukungan semua pihak agar transparansi dan akuntabilitas keuangan daerah tetap terjaga setiap tahun,” tambahnya.
Ia juga menegaskan, keberhasilan ini harus memacu seluruh ASN dan non-ASN untuk meningkatkan disiplin dalam pengelolaan anggaran guna kesejahteraan masyarakat.
“Kami berkomitmen memperkuat pengelolaan keuangan sesuai regulasi guna mendukung program pembangunan,”tegas Bupati Fauzi.
Di akhir sambutannya, Bupati mengapresiasi dedikasi ASN dan meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menjadikan rekomendasi BPK sebagai bahan evaluasi perbaikan sistem keuangan.
“Setiap catatan BPK harus ditindaklanjuti untuk memastikan pengelolaan keuangan daerah semakin baik, demi kemajuan Sumenep,” pungkasnya.