Berita  

Dorong Perkembangan E-Sport di Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo Siap Fasilitasi Komunikasi dan Pembinaan

Oplus_131072

JATIM ZONE – Calon Bupati Sumenep Nomor Urut 02, Achmad Fauzi Wongsojudo menunjukkan dukungannya terhadap perkembangan e-sport di Kabupaten bertajuk Kota Keris dengan menghadiri Free Fire & Mobile Legend Turnamen Sumenep.

Kehadiran Achmad Fauzi Wongsojudo menjadi sinyal positif bagi para pecinta e-sport, yang selama ini telah menunjukkan antusiasme dan keterampilan tinggi dalam kompetisi game online.

Dalam sambutannya, Fauzi menyoroti pertumbuhan minat generasi muda Sumenep terhadap e-sport yang semakin meningkat. Menurutnya, sampai hari ini, jumlah anak muda yang menyukai olahraga e-sport semakin membludak.

Ia juga menekankan agar para pemain dan pecinta e-sport di Sumenep terus mengasah kemampuan dan potensi bakatnya sehingga mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

“Ini artinya menunjukkan bahwa Sumenep memiliki potensi besar di bidang e-sport,” ujar Fauzi dengan penuh semangat.

Di samping itu, Fauzi menyoroti satu kendala yang perlu segera diatasi, yaitu kurangnya komunikasi antara pegiat e-sport dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) setempat.

Ke depan, Suami Nia Kurnia ini berkomitmen akan terus memperkuat komunikasi dan memastikan bahwa e-sport di Sumenep mendapatkan perhatian, serta mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah.

“Nanti tokoh-tokoh e-sport bisa berkoordinasi langsung dengan saya setelah lepas masa cuti, yakni 23 November 2024,” jelasnya.

Sebagai bentuk komitmennya, Fauzi menyampaikan bahwa nantinya para pegiat e-sport akan berada di bawah binaan KONI untuk pengembangan yang lebih terarah dan profesional.

Sebab, ia menilai bahwa game telah menjadi bagian dari olahraga yang memerlukan keterampilan baik dalam berpikir, maupun mengatur strategi.

“Turnamen e-sport tersebut menjadi langkah awal yang positif dalam membangun ekosistem e-sport yang lebih solid di Sumenep,” ujarnya.

“Game bukan hanya hiburan, tetapi juga olahraga yang membutuhkan kemampuan berpikir yang harus terus diasah. Kami ingin anak-anak muda Sumenep memiliki kesempatan untuk berkembang dan mengharumkan nama daerah,” tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *